Disusun Untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah
Manajemen Inovasi Dan Perubahan
Dosen : MUH. ROSYID, S.Pd. M.M.Pd.
Disusun oleh :
Nama : Anggit Subagyo
NIM :
Semester : VI (Enam)
E-mail : www.litlebos_9914@yahoo.com
SEKOLAH TINGGI ILMU EKONOMI ( STIE )
PUTRA BANGSA
PROGRAM STUDY MANAJEMEN ( S 1 )
KEBUMEN
2009
Pendahuluan
Manusia dalam menjalani usia hidup pastinya pernah mengalami salah satu fase kehidupan yang disebut sakit, penyebabnya dikarenakan kekebalan tubuh, usia, hingga lingkungan. Rumah sakit merupakan bagian dalam kehidupan yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat karena keberadaannya sangat membantu ketika manusia sedang mengalami sakit atau membutuhkan pelayanan tentang kesehatan. Oleh karena itu, rumah sakit haruslah memadai dan dapat memberikan pelayanan yang optimal mengenai pelayanan yang diberikan hingga fasilitas penunjang yang dimiliki untuk melengkapi dan memaksimalkan pelayanan.
Salah satu syarat pelayanan rumah sakit agar maksimal adalah sistem komputerisasi yang digunakan, data pasien yang dikemas dalam database sistem informasi rekam medis (SIRM) sangat membantu untuk mempermudah pendataan dan pengaksesan data pasien yang dibutuhkan oleh Rumah Sakit dalam mendata pasien rumah sakit serta pembuatan laporan-laporan lainnya.
Permasalahan
Data pasien dan siklus-siklus tentang riwayat pasien adalah bagian dalam rumah sakit dan merupakan sebuah bagian yang sangat dibutuhkan untuk berbagai pelaporan-pelaporan Rumah Sakit. Pendataan tersebut tidak lepas dari perangkat dan peralatan yang digunakan untuk memproses dan mengolah sehingga akhirnya didapatkan sebuah hasil data yang yang dibutuhkan yang perangkat tersebut berbentuk database SIRM (Sistem Informasi Rekam Medis).
Garis besar bagian dari database tersebut adalah
Registrasi Pasien
Resume Pasien (R. Inap dan R. Jalan)
Sensus Pasien Harian
Pencarian Pasien
Pelaporan Rutin dan Kunjungan
Edit Pasien
Tindakan dan terapi
Laporan Keuangan
Dst.
Semua garis besar bagian-bagian tersebut dikemas saling terkait, dan semua program tersebut sudah dirancang dan dibuat untuk mempermudah dalam pelaporan-pelaporan Rumah Sakit.
Sesuatu yang diharapkan dan saat ini dirasa belum mencapai maksimalnya kemudahan pembuatan pelaporan adalah tersediannya perangkat untuk kemudahan dalam pengaksesan dan untuk kebutuhan pengambilan data oleh masing-masing bagian dalam Rumah Sakit. Sistem ini seharusnya sudah terdapat dalam sebuah rumah sakit yang sudah menampung jumlah pasien yang tidak sedikit. Sistem database yang memadai diharapkan segera terealisasi, sistem tersebut adalah sebuah sistem yang menggunakan unit komputer dalam jumlah banyak dan diantara semua komputer-komputer tersebut saling terhubung dan terkait dalam satu buah program. Diantara unit-unit komputer tersebut nantinya akan ditempatkan di bagian-bagian Rumah sakit Seperti; Bag. Informasi, Bag, Pendaftaran, Bag. Rekam Medis, Bag. Keuangan, Bag. Bangsal-bangsal rawat inap dan rawat jalan, bagian pengadaan obat dan apotek, bag. Gizi, dll. Yang semua bagian tersebut sudah diatur dan dikendalikan oleh satu buah master komputer yang bekerja sebagai pengendali. Memang untuk sebuah program tersebut saja harganya hampir mendekati ratusan juta rupiah, tentunya itu bukan harga yang murah, tapi itulah tekhnologi apabila sudah mempunyai manfaat. Apabila sistem tersebut diterapkan tentu dalam pembuatan dan pengaksesan data rumah sakit bukan menjadi hal yang sulit.
Akan tetapi ada satu kendala lain lagi yang harus dihadapi, tidak semua sumber daya manusia yang ada dapat mengerti dan mengoperasikan komputer sampai sistem database yang digunakan, hal tersebut dikarenakan salah satunya terbatasnya pengetahuan SDM tersebut mengenai pengoprasian komputer atau mungkin terlalu rumitnya program yang digunakan. Tentu saja hal tersebut akan menjadi wacana apabila hal tersebut akan direalisasikan.
Hal lainnya yang harus diperhatikan terdapat pada tanggungjawab pengoprasiannya, hal tersebut dikarenakan data-data akan digunakan untuk pelaporan rumah sakit sifatnya sangat penting, akurat dan rahasia.
Pembahasan
Sistem komputerisasi yang dikemas dalam database Rumah Sakit sangat dibutuhkan untuk kemajuan proses dan siklus pendataan karena program SIRM ini sangat memiliki manfaat dan fungsi, maka pengadaan sistem ini sangat dibutuhkan realisasinya. Yang selama ini berjalan sudah menggunakan program SIRM, tetapi masih sederhana dan sifatnya belum menyeluruh untuk semua kebutuhan-kebutuhan rumah sakit dan penempatannya di bagian rekam medis saja dan dikonsentrasikan terhadap data-data rekam medis, jadi database itu hanya memproses tentang pelaporan-pelaporan yang dibutuhkan rekam medis saja tanpa dapat menjangkau yang terdapat dalam bagian-bagian lain (bangsal, keuangan, apotek, informasi, gizi, dll), yang saya inginkan Rumah Sakit memiliki sebuah program yang sifatnya menyeluruh ke semua bagian rumah sakit dan saling terkait, jadi seluruh bagian-bagian tersebut dapat saling terkait dan dirangkum dalam satu buah program yang dipegang dalam satu master komputer sebagai pengendali. Diharapkan dengan kemunculan program tersebut kemajuan rumah sakit akan terwujud, segala jenis kemudahan akan semakin dapat dilihat.
Jika pengadaan program tersebut terwujud, SDM yang akan menggunakan fasilitas itupun harus memiliki kemampuan untuk mengoperasikannya, jangan sampai sudah tersedia fasilitas bagus tetapi tidak dapat menggunakannya. Maka kemampuan SDM untuk program database ini haruslah yang sudah mengerti dan dapat mengoperasikannya, dengan sifat-sifat data ini sangatlah penting dan membutuhkan tanggungjawab yang besar jadi SDM-SDM tersebut memang haruslah pilihan, kalaupun memang belum memiliki kemampuan, SDM yang akan menggunakan tersebut harus mendapat pengarahan dalam bentuk training hingga operator benar-benar dapat menguasai program database rumah sakit ini. Jika SDM menguasai dan fasilitas komputerisasi sudah lengkap, yang menjadi tujuan pasti akan tercapai, insyaalloh...Amin.
Penutup
Dengan seiring perkembangan teknologi dan informasi sewaktu-waktu berubah dan ditemukan yang lebih baik dan berkembang lagi, disini saya hanya berharap teknologi yang digunakan dalam rumah sakit sudah memiliki sifat menyeluruh dan tidak hanya di satu bagian saja. Demikian bentuk gambaran perubahan yang saya harapkan untuk dapat mewujudkan berbagai manfaat dan kemudahan-kemudahan sehingga maksimalnya kualitas kerja dapat meningkat dan tujuan rumah sakit akn tercapai.
Makalah ini disusun penulis berdasarkan keadaan langsung yang terdapat rumah sakit, dengan besar harapan besar terwujudnya sebuah perubahan yang baik dan bermanfaat. Terima kasih.
Search
Kamis, 24 September 2009
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 comments:
Posting Komentar