Subscribe to RSS feed

Search

Translator

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Rabu, 30 September 2009

PELATIHAN PTK

RINGKASAN PENELITIAN TINDAKAN KELAS (IDIK4008)
Oleh : Muh Rosyid,S.Pd.,M.M.Pd.
Tutor UT-UPBJJ Purwokerto

PROPOSAL PTK:
# Satu Dokumen Lengkap Yang Berisi Tentang Rencana Suatu Kegiatan Pendidikan Yang Dirancang Oleh Para Pengusulnya (Guru) #
Isi Proposal:
# Paparan Secara Jelas Mengenai #
 Apa Yang Akan Dikerjakan?
 Mengapa Hal Tersebut Dikerjakan?
 Siapa Yang Terlibat Dalam Kegiatan Itu?
 Apa Yang Dihasilkan Dari Kegiatan Itu?
 Bagaimana Dan Kapan Kegiatan Tersebut Akan Dilaksanakan?
 Berapa Biaya Diperlukan?
Sistematika Proposal PTK:
A. Judul Penelitian.
B. Bidang Kajian.
C. Pendahuluan.
D. Perumusan dan Pemecahan Masalah.
E. Tujuan Penelitian.
F. Manfaat Hasil Penelitian.
G. Kajian Pustaka.
H. Rencana dan Prosedur Penelitian.
I. Jadwal Penelitian.
J. Biaya Penelitian.
K. Personalia Penelitian.
L. Daftar Pustaka.
M. Lampiran – Lampiran.
1. Instrumen Penelitian.
2. Curriculum Vitae semua peneliti.
3. Surat Keterangan Ketua Lembaga Penelitian.
4. Surat Keterangan Dekan.
Judul:
# singkat dan jelas namun mampu menggambarkan masalah yang diteliti, tindakan perbaikan, hasil yang diharapkan, dan tempat penelitian #
Contoh:
Penggunaan Alat Peraga dan Contoh, serta Mengaktifkan Siswa dalam Meningkatkan Pemahaman Siswa Kelas IV SD Negeri 07 Kebumen dalam Pembelajaran Matematika Materi Bangun Ruang
Bidang Kajian:
# Masalah Pembelajaran yang Menjadi Fokus Penelitian Tindakkan Kelas yang Anda Usulkan #
 Misalnya : desain dan strategi pembelajaran, alat bantu, penilaian, atau motivasi yang rendah.
 Dari Contoh : desain dan strategi pembelajaran.
Pendahuluan:
# Mencakup deskripsi tentang masalah pembelajaran, proses identifikasi dan analisis masalah, penyebab/akar terjadinya masalah, serta alasan mengapa masalah penting untuk diatasi #
Perumusan dan Pemecahan Masalah:
 Perumusan masalah sebaiknya dibuat dalam bentuk kalimat tanya dan merupakan masalah penelitian.
 Pemecahan masalah disajikan dalam bentuk alternatif tindakan, lengkap dengan argumentasi mengapa tindakan itu yang dipilih untuk mengatasi masalah.
Tujuan Penelitian:
# Harus sesuai dengan rumusan masalah dan tindakan perbaikan #
 Pada umumnya berkisar pada mendeskripsikan atau mengumpulkan informasi atau menguji hipotesis.
 Pada PTK umumnya bertujuan mendeskripsikan proses dan hasil perbaikan.
Manfaat Penelitian:
# jelaskan manfaat penelitian ini bagi guru, siswa, dan institusi (sekolah/LPTK) #
Kajian Pustaka:
 Kajian konsep,
 Teori,
 Penelitian lain yang relevan,
 Ambil dari berbagai sumber.
Rencana dan Prosedur Penelitian:
Isi (Cantumkan):
 Subjek penelitian, tempat, waktu, dan lama tindakan.
 Prosedur/langkah-langkah PTK yang akan dilaksanakan, yang terdiri dari :
1. perencanaan,
2. pelaksanaan tindakan,
3. observasi, evaluasi-refleksi, yang semuanya
bersifat siklis (berulang sesuai dengan jumlah
daur/siklus yang direncanakan).
Jadwal Penelitian:
# bentuk Gantt Chart #
Isinya : semua kegiatan, mulai dari perencanaan, persiapan, pelaksanaan, sampai dengan penulisan laporan, lengkap dengan waktu pelaksanaan.
Biaya Penelitian:
# cantumkan secara rinci, logis, sesuai dengan ketentuan dari sponsor (yang membiayai penelitian/yang memerlukan hasil penelitian) #
Personalia Penelitian:
# memuat identitas tim peneliti serta perannya dalam penelitian #
Daftar Pustaka:
# memuat semua sumber yang digunakan sebagai acuan dalam penelitian ini #
Gunakan aturan tertentu, misalnya APA
(American Psychology Association)
Contoh :
Simamora, Beny, (2005), Psikologi Pendidikan, Karunika, Jakarta.
Lampiran:
#dibuat sesuai permintaan sponsor #
Berisi (memuat) :
 Instrumen penelitian (kuesioner, panduan wawancara, lembar observasi, rencana perbaikan pembelajaran, lembar penilaian dan lainnya).
 Riwayat hidup tim peneliti.
 Surat keterangan lain yang diperlukan (Kepala Sekolah, Dekan, teman sejawat sebagai pengamat dan lainnya).

0 comments:

Posting Komentar