RINGKASAN MODUL - V
MENGANALISIS DAN MENGINTERPRETASIKAN DATA SERTA MENINDAKLANJUTI HASIL PTK
OLEH : POKJAR ALIAN, KEBUMEN
KELOMPOK 5 :
1. SUNARYO
2. PUJO KIYATO
3. LAELI SANGADAH
4. NURKHAYATI
5. ADMINAH
6. MUNKISOH
KEGIATAN BELAJAR 1
ANALISIS, PENYAJIAN, DAN INTERPRETASI DATA
TUJUAN MEMPELAJARI MODUL 5:
1. MENGANALISIS DATA
2. MENYAJIKAN HASIL ANALISIS DATA
3. MENGINTEPRETASIKAN HASIL ANALISIS
A.HAKIKAT ANALISIS, PENYAJIAN, DAN INTERPRETASI DATA
Analisis data adalah: upaya yang dilakukan oleh guru yang berperan sebagai peneliti untuk merangkum secara akurat data yang telah dikumpulkan dalam bentuk yang dapat dipercaya dan benar.
Interpretasi data adalah: upaya peneliti untuk menemukan makna dari data yang dikumpulkan untuk menjawab pertanyaan penelitian.
LANGKAH MENGANALISIS DATA KUALITATIF:
1. Menyeleksi dan memfokuskan, dan mengorganisasikan data sesuai dengan pertanyaan penelitian.
2. Mendeskripsikan atau menyajikan data dalam bentuk narasi(uraian),tabel atau grafik
3. Menarik kesimpulan dalam bentuk formula atau narasi singkat
ANALISIS,PENYAJIAN DAN INTERPRETASI HASIL ANALISIS SANGAT PERLU DILAKUKAN AGAR :
1. Data dapat dibaca dengan mudah
2. Peneliti dapat memaknai data tersebut
3. Data dapat diinterpretasikan
4. Pertanyaan penelitian dapat dijawab
B. MENGANALISIS DAN MENYAJIKAN DATA
DATA 1
Data 1 terdiri dari daftar skor latihan 20 orang siswa, hasil observasi pengamat tentang penggunaan alat peraga serta catatan guru mengenai respon siswa
DAFTAR SKOR LATIHAN
NO NAMA SISWA SKOR NO NAMA SISWA SKOR
1 ADI 4 11 DARTO 6
2 AGNES 8 12 ENCENG 7
3 ANDI 5 13 ELLY 6
4 BEJO 4 14 ELMA 7
5 BANDI 7 15 FARIDA 8
6 BAGUS 9 16 ENO WARIAN 8
7 CYNTIA 8 17 FENDI BASUKI 7
8 CISKA 5 18 GITA KOMALA 5
9 DANDI 7 19 HERMANSYAH 6
10 DANI 6 20 ROBI.T 4
ANALISIS DAN PENYAJIAN DATA:
Data skor latihan dianalisis dengan membuat tabulasi dan presentase. Daftar skor diolah dengan mengelompokan /menghitung jumlah nilai yang sama,presentase,dan skor rata-rata
Distribusi hasil latihan siswa
NO SKOR(S) FREKUENSI(F) % SxF
1 10 - 0% 0
2 9 1 5% 9
3 8 4 20% 32
4 7 5 25% 35
5 6 4 20% 24
6 5 3 15% 15
7 4 3 15% 12
KETARANGAN:
SxF= SKORxFREKUENSI
SKOR RATA-RATA=127 : 20 = 6,35
HASIL ANALISIS DAPAT JUGA DIHASILKAN DALAM BENTUK GRAFIK.
MENGINTERPRETASIKAN/MENAKSIR DATA.
Setelah menyajikan hasil analisis,serta hasil analisis data dari pengamat dan catatan guru, kita dapat menginterpretasikan/menafsirkan data tersebut.
KEGIATAN BELAJAR 2
KESIMPULAN DAN TINDAK LANJUT HASIL PENELITIAN TINDAKAN KELAS(PTK)
A.MENYIMPULKAN HASIL PTK
1.PENGERTIAN
Menyimpulkan adalah mengikhtisarkan atau member pendapat berdasarkan apa-apa yang diuraikan sebelumnya.
2.CIRI-CIRI SEBUAH KESIMPULAN a.SSSingkat,jelas,dan padat b.Harus sesuai dengan uraian c.Harus dibuat sesuai dengan tujuan perbaikan atau pertanyaan penelitian
3.LANGKAH-LANGKAH PEMBUATAN KESIMPULAN
a.Cermati tujuan perbaikan atau pertanyaan penelitian satu pursatu b.cari temuan atau deskripsi temuan(yang dibuat berdasarkan hasil analisis data) c.Cermati uraian pada deskrisi temuan per pertanyaan penelitian/tujuan perbaikan, kemudian buat saripati atau ikhtisar dari uraian tersebut, dengan cara mengidentifikasi butir-butir penting dan mensistensiskannya. d.Mengurutkan setiap butir kesimpulan sesuai dengan urutan pertanyaan penelitian / tujuan perbaikan. e. Memeriksa kesesuaian antara pertanyaan penelitian / tujuan perbaikan dengan deskripsi temuan dan kesmpulan
B.MENINDAK LANJUTI HASIL PTK
1.PENGERTIAN
Saran dimaknai sebagai: pendapat (usul,anjuran,cita-cita) yang dikemukakan untuk dipertimbangkan
2.RAMBU-RAMBU PEMBUATAN SARAN
1.Bersumber atau sesuai dengan kesimpulan 2.Bersifat kongkrit,operasuonal dan penting sehingga menarik untuk dilaksanakan guru. 3.Jelas sasarannya,apakah ditujukan untuk guru,sekolah,LPTK,orang tua siswa,dsb. 4.Dapat meliputi hal-hal yang berkaitan dengan metodologi penelitian. 5.merupakan pemikiran yang cukup penting untuk perbaikan pembelajaran.
3.LANGKAH- LANGKAH MEMBUAT SARAN TINDAK LANJUT
a.Cermati kusimpulan yang sudah dibuat. b.Pikirkan apa yng ditindaklanjuti dari kesimpulan yang sudah dibuat. c.Tentukan kepada siapa saran akan ditujukan. D.Tulis saran dengan kalimat yang tegas dan lugas, sehingga mudah dipahami dan menarik untuk dicoba.
Search
Kamis, 24 September 2009
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 comments:
Posting Komentar